Meski begitu, Bopak mengaku akan berusaha untuk menempuh berbagai cara pengobatan.
Tak cuma medis, langkah non medis juga menurut Bopak sudah pernah dijajalnya.
"Kita (saya) minum-minum jamu aja itu enak. Sempat kita berobat secara gaib, non-medis, supranatural, ada efeknya, tapi intinya kan semua sugesti," ungkapnya.
Tak cuma itu, Bopak Castelo juga mengaku telah mengkonsumsi berbagai obat-obatan herbal untuk membasmi virus yang mungkin akan bersarang di paru-parunya.
"Enggak ada (obat khusus), abis. Kemarin ada obatnya untuk membasmi agar tidak kena virus tuberculosis," katanya.
Source | : | Surya.co.id,Kompas |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |