Grid.ID - Selama ini adem ayem, tiba-tiba artis Tamara Bleszynski terlihat naik darah.
Dilansir Grid.ID dari unggahan akun Instagram @tamarableszynskiofficial pada Rabu (12/2/2020), Tamara Bleszynski merasa geram lantaran dipaksa untuk berutang oleh kenalan almarhum ayahnya.
Padahal, Zbigniew Bleszynski, ayah Tamara Bleszynski sudah meninggal dunia sejak 19 tahun silam.
Tamara Bleszynski mengatakan, awalnya ada orang datang dengan alasan mau bersilahturahmi.
Namun, orang tersebut justru memberikan sejumlah surat memaksa Tamara Bleszynski untuk berutang.
"Datang katanya mau bersilahturahmi, tapi ujung-ujungnya bawa berkas surat-surat paksaan untuk berutang," tulis Tamara.
Mantan istri Mike Lewis ini juga merasa heran dengan perilaku orang tersebut.
"Wafat 2001, tapi 2020 disuruh buat hutang baru. Aduh, 19 tahun kau siksa orang dalam kubur," tulis Tamara pada postingan lain.
3 Kali Kawin Cerai, Dewi Perssik Blak-blakan Ingin Taaruf, Gak Jadi Gaet Mayor Teddy?
Source | : | |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Asri Sulistyowati |