Berikut video perilaku tidak sopan beberapa anggota DPRD Kabupaten Blora, Jawa Tengah, kepada tim medis Dinkes Kabupaten Blora, yang sempat diunggah di grup Facebook Oponi Blora, Kamis (19/03/2020).
Hingga kini, berdasarkan pantauan Grid.ID, unggahan tersebut telah dibagikan lebih dari 5 ribu kali dengan 14 ribu komentar.
Melansir dari Tribun Jateng, rombongan anggota DPRD Kabupaten Blora tersebut baru saja melakukan kunjungan kerja selama 4 hari sejak Senin (16/03/2020).
Baca Juga: Suami Vanessa Angel Dipulangkan Padahal Positif Narkoba, Kenapa?
Rombongan tersebut terdiri dari 37 dari total 45 anggota DPRD Blora.
Kebanyakan dari mereka mengajak anak dan istrinya saat melakukan kunjungan.
"Meski demikian kami sudah memeriksa 14 orang yang datang dari Lombok. Hasilnya aman, suhu tubuh normal."
"Untuk yang belum diperiksa, kami akan datangi ke rumahnya masing-masing," kata Kepala Bidang Pencegahan Penanggulangan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan dan Permukiman (P3PLP) Dinkes Blora, Edi Sucipto.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Facebook,Tribun Jateng |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |