Seperti diketahui sebelumnya, Jennifer Dunn pertama kali ditangkap pihak kepolisian terkait kasus narkoba pada tahun 2005.
Saat itu ia ditangkap di usia yang relatif muda, yakni 15 tahun karena kedapatan memiliki narkotika jenis ganja.
Setelahnya Jennifer Dunn juga ditangkap atas kasus serupa pada tahun 2009, dengan divonis oleh majelis hakim, berupa hukuman empat tahun penjara, lalu dibebaskan di tahun 2012 silam.
Beberapa waktu lalu, Jennifer Dunn kembali menjadi perbincangan publik setelah dilabrak oleh anak dari pasangan Faisal Haris dan Sarita Abdul Mukti karena menjadi orang ketiga dalam hubungan rumah tangga tersebut.
(BACA JUGA: Konsumsi Sabu, Jennifer Dunn Mengaku Mengalami Tekanan Jiwa)
Belum juga reda kasus perselingkuhan Jennifer Dunn dengan pengusaha tersebut, akhir tahun 2017 lalu ia kembali membuat geger.
Wanita berusia 28 tahun ini kembali diciduk pihak kepolisian atas kepemilikan kasus narkoba jenis sabu di kediamannya kawasan Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan tepat di penghujung pergantian tahun, 31 Desember 2017.
Sore tadi, sidang kasusnya pun masih terus bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, dan masih beragendakan mendengarkan keterangan saksi yang dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). (*)
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |