Hal itu tentu saja membuat langit kota Jakarta menjadi cerah dan tak tertutupi polusi.
"Dulu sempet berkhayal kapan ya Jakarta langitnya bisa cerah tanpa asap dan udara bisa segar tanpa polusi.
Tuhan kasih jawaban kita #dirumahaja supaya bumi bisa bernafas," tulis Cita Citata.
Lebih lanjut, Cita mengatakan bahwa hari ini ia benar-benar bisa menikmati langit Jakarta yang begitu biru dan indah di siang hari.
Baca Juga: Dari Happy Salma Sampai Kadek Devi, Inilah 5 Selebriti Tanah Air yang Merayakan Hari Raya Nyepi 2020
Biasanya, lanjut Cita, langit yang terlihat di Jakarta tak seindah seperti sekarang.
"Hari ini aku lihat langit di luar kelihatan warnanya, biasanya ngga kelihatan (bukan karena embun) tapi karena polusi udara.
Sempat di level gak tahu lagi mau ngapain, bingung dan kesel.
Tapi pas sadar betapa banyak banget hikmah dari serangan virus covid-19 ini," sambungnya.
Beberapa hal positif yang bisa diambil Cita dari mewabahnya virus ini adalah bisa lebih rajin untuk beribadah, mempererat hubungan bersama keluarga, serta kesadaran perihal pentingnya menabung.
3 Tahun Menghilang, Li Ziqi Akhirnya Comeback, Ini 5 Fakta Sang YouTuber Cantik Nomor 1 di China dan Alasan Sempat Hiatus
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |