Namun, hal yang paling penting jika sudah memiliki gejala covid-19 adalah meningkatkan daya tahan tubuh.
"Tapi intinya banget yang dokter selalu bilang tiap hari, tenang aja, minum air putih yang banyak, water intake kita tuh dicatat terus sama mereka, sehari setiap 6 jam abisnya berapa, ke kamar mandi buang air kecil dan buang air besarnya berapa kali," kata Ratri Anindya.
"Pokoknya air putih yang banyak, istirahat yang banyak, terus dikasih Imboost untuk naikin daya tahan tubuh," lanjutnya.
Mendengar salah satu suplemen yang tak asing, yaitu 'Imboost,' Anang Hermansyah langsung memastikan hal tersebut kepada Ratri Anindya karena merasa informasi tersebut sangat penting.
"Apa? Imboost? Itu yang dijual gampang itu di supermarket? Di apotik?" tanya Anang Hermansyah dengan sangat terkejut.
"Iya, iya, yang warna pink," balas Sita Tyas Utami.
"Itu bagian informasi yang ditunggu, itu bagian informasi yang masyarakat harus tahu, ini kita mau sampaikan," timpal Anang Hermansyah.
Sedangkan pasien nomor 02, Maria Darma, mengaku bahwa dirinya mendapatkan obat, vitamin, hingga obat dari tumbuhan alami.
"Sejak tanggal 27 saya masuk rumah sakit keluarga saya nggak pernah panas lagi, hanya 36 derajat, saya masuk isolasi sudah tidak merasa sakit kecuali kadang batuk-batuk," ungkap Maria Darma.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |