Sempat banyak rumor hoax yang menimpa dirinya karena tiba-tiba tak lagi muncul di televisi.
Rumor yang paling parah adalah kabar jika dirinya meninggal dunia.
Padahal, hingga kini Sony Wakwaw masih baik-baik saja lho!
Lantas gimana ya kabarnya sekarang?
Berbagai akun media sosial miliknya hingga sekarang tidak pernah ditutup.
(Baca Juga: Serba Ungu, Ariana Grande Tampil Nyentrik di Coachella 2018!)
Sayangnya, Sony Wakwaw sudah tidak melakukan update di akun-akunnya sejak tahun 2015.
Namun, tersebar sebuah foto di media sosial yang menunjukkan penampilannya sekarang.
Lihat fotonya di bawah ini!
Selain itu, dilansir dari Insert, Sony Wakwaw kini telah memiliki toko sepatu!
Toko sepatu miliknya bernama 'Soni Wakwaw' yang berlokasi di Tapos, Depok.
Sony yang kini berusia 14 tahun sering berada di toko tersebut lho!
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Umaiya |