Aplikasi ini dikembangkan oleh GoPro dan lebih umum digunakan untuk mengedit video, meski juga bisa mengedit foto.
Kamu bisa menyematkan video lantas membubuhkan musik sebagai latarnya.
Perpustakaan musiknya lumayan rapi dan lengkap, bisa dipilih berdasarkan genre.
Kamu juga bisa menyisipkan efek audio lainnya seperti suara klakson, tepuk tangan, kartun, dan sebagainya.
Bahkan, musik dari iTunes pun bisa ditautkan.
9. VideoLeap
VideoLeap menyediakan kemampuan pro untuk pengeditan video, namun cara menjajalnya terhitung praktis.
Anda bisa memilih video dan menentukan formatnya (9:16 untuk Instagram Stories), menyesuaikan ukurannya, memberikan efek, memilih warna background, menyisipkan teks, serta menambahkan musik atau efek suara.
10. Preview
Jika jejeran sebelumnya untuk pengeditan konten, maka Preview lebih bersifat pengeditan secara manajerial.
Kamu bisa mengunggah semua video dan foto yang hendak dipamerkan di Instaram Stories.
Sebelum mengunggahnya secara berkonsep, kamu bisa lebih dulu melihar alurnya di Preview.
Kamu bisa menjadwalkannya di kemudian hari dan akan mendapat notifikasi ketika sudah waktunya mengunggah ke Instagram Stories.
Nah, kamu sudah pernah pakai salah satu aplikasi di atas atau belum nih? (*)
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul 10 Aplikasi Android dan iOS untuk Mempercantik Instagram Stories
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |