3. Hanya sesaat
Walau hanya sesaat bertemu, setidaknya, kata Detri, rasa rindunya terobati.
"Tapi minimal rasa rindu dan kangen terbayar seketika ketika ketemu anak-anak walaupun hanya 2 menit saja," ucapnya.
4. Didoakan lekas sembuh
Dalam video itu, terlihat anak-anak Detri menyampaikan salam perpisahan saat Detri hendak meninggalkan rumah.
"Bye bye Papa...," ucap anak-anak Detri.
"Bye bye...," balas Detri dengan suara berat.
Tak lupa, anak-anak Detri memberikan semangat dengan lugu dan tulusnya.
"Papa pokoknya harus sembuh, sehat, hasilnya negatif," ucap salah satu anak Detri seperti di dalam video.
5. Diberi semangat
Salah satu anak Detri tak hanya melontarkan dukungan, tetapi juga menunjukkan gestur yang menegaskan bahwa ayahnya harus kuat.
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |