"Hari minggu Glenn undang saya untuk datang ke rumah dia, dia main piano, saya suruh nyanyi. Nyanyi lagu 'The Lord's Prayer' sampai 20 kali," ungkap Hengku sembari menitikkan air mata.
Hengky mengaku tak pernah menduga jika pertemuan itu menjadi kali terakhirnya bertemu sang putra.
Tak hanya menjadi pertemuan terakhir, Hengky juga mengaku permintaan nyanyi bersama itu menjadi permohonan dari mediang putranya.
Baca Juga: Sahabatnya Meninggal Dunia, Uya Kuya Curhat Pernah Dibantu Glenn Fredly Saat Masih Kuliah: Asal Bisa Bantu Sudah Seneng Dia Bilang
Setelah itu Glenn Fredly akhirnya masuk ke rumah sakit dan takdir tuhan berkata lain.
"Hari Senin dia masuk (rumah sakit), hari Rabu dia meninggal. Rencana Tuhan memang tidak ada yang tahu," ujarnya.
Hengky kembali menyampaikan bahwa selama ini, ia tak pernah tahu menahu soal riwayat penyakit anaknya.
Menurut pengakuan Hengky, Glenn Freadly hanya sering mengeluhkan sakit di bagian kepalanya saja.
Baca Juga: 150 Anggota Kerajaan Arab Saudi Terinfeksi Virus Corona, Raja Salman Mengasingkan Diri di Pulau Ini
"Glenn enggak ada riwayat penyakit, sama sekali enggak ada. Dari dokter sampai dua kali, tiga kali check-up, seluruhnya tidak punya penyakit, hanya pusing saja," ungkapnya.
Source | : | kompas,Grid.ID |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |