Seusai menikah dengan Puput Nastiti Devi, Ahok mengungkapkan cara mendekatkan diri dengan anak-anak hasil pernikahannya dengan Veronica Tan.
Hal ini Ahok ungkapkan melalui kanal Youtube Luna Maya, Rabu (15/4/2020).
Dalam video tersebut, terlihat Luna Maya dan Ahok sedang berbincang mengenai WFH selama adanya wabah virus corona di Indonesia.
Pada perbincangan melalui video call tersebut, Ahok tampak menceritakan kepada Luna Maya pendekatan yang dilakukan kepada ketiga anaknya dari Veronica Tan.
Menurutnya, ia selalu menyempatkan diri bertemu dengan anak-anaknya untuk sekadar makan di luar setiap hari Sabtu atau Jumat.
Akan tetapi, Ahok mengatakan sekarang sudah mulai susah untuk bertemu dengan ketiga anaknya.
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |