Hal ini juga dilakukan oleh selebriti sekaligus pengusaha Ussy Sulistiawaty.
Ia terpaksa merumahkan semua karyawannya di bidang kuliner.
Ussy memberikan pesan kepada para karyawannya yang terpaksa ia rumahkan.
Hal ini diungkapnya dalam video Youtube Ussy Andhika Official pada Senin (20/4/2020).
"Pokoknya ke semua karyawan-karyawan aku yang sudah dirumahkan, semoga kalian bisa tetap bertahan dengan keadaan yang sekarang," ungkap Ussy.
Ia juga mengatakan bahwa jika semuanya sudah kembali normal, semoga dirinya bisa bekerja sama lagi dengan mereka.
"Nanti kalau misalnya ada rezeki, insyaAllah kita bisa bertemu lagi, bekerja sama lagi di tempat yang lainnya," ujar istri Andhika Pratama itu.
Ia juga memberikan semangat dan ucapan terima kasih pada para mantan karyawannya.
"Pokoknya kalian harus tetep survive," tutur Ussy.
"Makasih semuanya karyawan-karyawan aku ya," sambungnya.
(*)
Terekam CCTV Siswi SMK di Medan Melahirkan Berdiri di Depan Warung, Bingung Siapa Bapaknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |