Ia pun menjual rumah mewahnya demi membiayai hidupnya di penjara.
Tiga tahun sudah penyanyi dangdut Saipul Jamil mendekam di penjara atas kasus pencabulan dan suap terhadap oknum Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Saipul Jamil diketahui menjalani masa hukuman di Lapas Kelas I Cipinang, Jakarta Timur.
Meski berat, Saipul Jamil tetap berusaha untuk tabah dan ikhlas menerima lika-liku kehidupan.
Kuasa hukum Saipul, Dedi Junaedi mengungkapkan kliennya tak sabar menunggu hari kebebasannya tiba.
"Beliau sungguh bahagia karena sebentar lagi bisa ketemu dengan fansnya yang sudah menunggu," ujar Dedi saat ditemui Grid.ID di Gambir, Jakarta Pusat.
Lama mendekam di penjara, banyak yang bertanya-tanya mengenai kehidupan Saipul di balik jeruji besi.
Kakak kandung Saipul, Samsul Hidayatullah pun membocorkan kehidupan sang adik di dalam penjara.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | sajiansedap.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |