RK dijemput oleh petugas Covid-19 berpakaian APD dan dibawa ke RSUD Kota Mataram untuk mendapatkan perawatan.
"Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Kota Mataram dengan kondisi baik," terang Nyoman.
Menginap di hotel
Nyoman mengatakan, pihaknya tidak mengetahui alasan pasti mengapa pasien mengamankan diri di hotel.
"Saya tidak tahu alasan apa pertimbangannya yang bersangkutan harus mengamankan dirinya ke hotel bersama suaminya," kata Nyoman.
Padahal, lanjut Nyoman, jika pasien kooperatif bersama tim Covid-19, pasien tinggal menunggu dijemput oleh petugas.
Sementara itu, dari hasil contact tracing, RK memiliki riwayat kontak erat dengan HT (52), anggota DPRD Kota Mataram.
Sebelumnya, HT terkonfirmasi positif Covid-19 setelah pulang dari Gowa Sulawesi Selatan.
HT kemudian menjalani perawatan di ruang isolasi RSPTN Universitas Udayana, Bali.
Baca Juga: Tarzan Sempat Mengingatkan Didi Kempot untuk Menjaga Kesehatan Saat Sang Maestro Sedang Naik Daun
4 Arti Mimpi Memakai Balsem, Lambang Pemulihan hingga Perlindungan dan Kenyamanan
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |