"Aku waktu itu berat badan aku tu 63, trus aku turun 13 kg, itu gara-gara putus cinta waktu zaman SMP," ucap Aurel Hermansyah.
Adik dari Oki Setiana Dewi pun sontak terkejut mendengar pengakuan Aurel tersebut.
"Hah, segala itu sampai bisa kurus?" tanya Ria Ricis.
Kemudian Aurel menceritakan bisa turun berat badan hingga 13 Kg.
"Putus trus aku masuk SMA trus ah teman-teman aku pada cantik-cantik, ya dah diet," terang Aurel Hermansyah.
Meski telah diet dan memangkas berat badannya hingga 13 Kg dan berpenampilan cantik, Aurel justru mendapat bully-an dari warganet.
Tak sedikit netizen yang mejudge dirinya melakukan operasi plastik untuk mendapatkan penampilan cantik seperti sekarang.
Seperti yang GridPop.ID lansir dari laman Tribunnews.com, transformasi Aurel Hermansyah semakin tampak sejak tahun 2014 lalu.
Aurel pun sempat membantah tudingan bahwa dirinya melakukan operasi plastik demi tampil cantik.
"Aku sama sekali tidak menjalankan operasi plastik," ujarnya tegas, seperti yang diwartakan Tribunnews.com (3/14) silam.
Ia juga sempat mengaku diet ketat dan berolahraga demi mendapat berat badan yang ideal.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Source | : | Grid Star |
Penulis | : | None |
Editor | : | Nopsi Marga |