Luna Maya Klarifikasi Gosip Kedekatan dengan Herjunot Ali
Artis Luna Maya memberikan klarifikasi terkait gosip yang beredar tentang kedekatannya dengan aktor Herjunot Ali.
Hal tersebut Luna Maya beberkan melalui kanal YouTube Luna Maya pada Rabu (6/5/2020).
Beberapa waktu lalu Luna Maya sempat mengobrol bareng dengan aktor Herjunot Ali yang ditayangkan di kanal YouTube miliknya.
Gara-gara video itu, warganet pun menduga ada hubungan spesial antara Luna Maya dan Herjunot Ali.
Mengetahui hal itu, Luna Maya lantas mengakui baha ia memang dekat dengan Herjunot Ali.
Kendati demikian, kedekatannya dengan Herjunot Ali tersebut hanya sebatas teman.
Pasalnya Luna Maya dan Herjunot Ali sudah sering membintangi film yang sama.
"Buat teman-teman juga jangan salah sangka, aku sama Junot itu emang dekat," ujar Luna Maya.
"Tapi hanya sebatas teman, karena kita udah sering main film bareng, udah ketemunya di Riding," imbuhnya.
"Kita suka hang out bareng, kita suka nongkrong, telepon-teleponan, sharing, aku juga support project-nya Junot," jelasnya.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Tribun Wow |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |