Mereka diketahui sedang berada di rumah seorang dukun di Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
"Nah pas hari Senin itu jam 12.00 dapat kabar bahwa pasien ini berobat ke dukun."
"Memang di Sukamakmur ada dukun yang tenar bisa mengobati segala macam penyakit katanya."
"Kecurigaan kita benar, ternyata pasien ada di sana setelah kita cek nama dia," kata Teguh.
E bersama suami dan anaknya kemudian dibawa dengan menggunakan mobil ambulans ke RSUD Cileungsi.
Sementara itu, seperti yang dilansir dari Tribunnews Bogor, sejumlah warga di Kecamatan Jonggol dan Kecamatan Sukamakmur ditetapkan sebagai ODP.
Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah.
"Nanti keluarhanya (di Jonggol) dan yang kontak erat di Sukamakmur akan diambil sempel swab-nya," katanya.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Kompas.com,tribun bogor |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |