Bintang film Chhapaak ini bercerita bahwa foto tersebut diambil sekitar 20 tahun silam.
Deepika mengatakan, pada saat itu, ia merasa lapar namun Aamir tidak menawari ia makanan.
"Mengenang kembali 1 Januari 2000. Aku berusia 13 tahun dan canggung saat itu. Sekarang juga masih."
"Dia (Aamir Khan) makan siang dengan Curd Rice tepatnya."
"Aku lapar, seperti biasanya. Tetapi ia tidak menawari dan aku tidak meminta," kata Deepika pada keterangannya.
Melihat unggahan itu, banyak penggemar berharap Deepika Padukone dan Aamir Khan bisa tampil bersama di layar lebar.
Mengutip NDTV, Sabtu (16/5/2020), Deepika Padukone baru debut di industri Bollywood lewat film Om Shanti Om pada 2007.
Setelah itu, ia mulai dilirik banyak proyek film besar termasuk Chennai Express, Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela, Tamasha, Bajirao Mastani, dan Padmaavat.
Terakhir, ia membintangi film Chhapaak yang sudah ditayangkan pada 10 Januari 2020 silam.
Selanjutnya, ia akan terlibat dalam film '83 garapan Kabir Khan.
Sedangkan Aamir Khan akan membintangi film Lal Singh Chaddha bersama Kareena Kapoor.
(*)
Meski Nikita Mirzani Sudah Ditahan, Razman Pastikan Laporannya atas Dugaan Penganiayaan Tetap Berjalan
Source | : | Instagram,NDTV |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |