Kasus yang menimpa Aska ini pun kini mendapat perhatian publik.
Bahkan dukungan terus mengalir untuk Aska dalam menghadapi kasus ini, salah satunya dari Nora Alexandra.
Ya, Nora merupakan mantan istri Aliff Alli yang dinikahi oleh sang artis pada tahun 2016 silam. Saat ini Nora telah menikah dengan Jerinx, drummer Superman Is Dead.
Pernikahan Nora dan Aliff pun hanya berusia seumur jagung. Keduanya bercerai pada tahun 2017 silam.
Seolah mengalami penderitaan yang dirasakan Aska, Nora pun memberikan dukungan kepada mantan istri Aliff itu.
"Semangat @askaongi kamu hebat," tulis Nora di laman Insta Story, sembari membagikan ulang unggahan Aska saat di Polda Metro Jaya.
Baca Juga: Aliff Alli Sudah Melakukan Kekerasan pada Aska Ongi Sejak Berpacaran
Tak hanya memberikan dukungan, Nora juga sempat membongkar nasibnya selama diperistri Aliff.
"Dulu ada yang bilang gini ke Nora 'kalau ada wartawan mau wawancara kamu, jangan mau ya', lalu Nora turutin, eh diturutin malah saya ditikam dengan seseorang ini, dia wawancara kepada media bahkan menggiring opini bahwa dia yang benar dan Nora yang salah dan disudutkan, bahkan wawancara dia membaikkan citra dirinya, bahkan saya difitnah pula," ungkap Nora.
Meski tak terang-terangan menyebutkan nama orang, unggahan Nora ini dirasa membahas aktor asal Malaysia tersebut.
Bahkan, Sunan Kalijaga juga mengungkapkan jika Nora mengalami nasip serupa dengan kliennya.
"Aliff ini sebelumnya kan sama Nora, istri Jerinx, tabiatnya juga sama (suka gebukin istri), makanya Nora bilang mau dukung Aska, dia mau bikin statement untuk itu," ungkap Sunan, dikutip dari tayangan Insertlive.
Baca Juga: Buku Nikah Aliff Alli dan Nora Alexandra Philip Palsu... Ini Buktinya?
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Grid.ID,Grid Fame |
Penulis | : | Nopsi Marga |
Editor | : | Nopsi Marga |