Kesuksesan Ariel untuk bangkit usai menjadi tahanan itu nyatanya tak lepas dari motivasi yang dipegangnya.
Seperti yang dicurhatkan Ariel dalam wawancara bersama Iwa K dalam program Mussafir Malam di Mola TV.
Mengenang kasus yang membuatnya dipenjara 3,5 tahun, Ariel berujar bahwa ada satu pesan dari sang Ayah yang akhirnya membuat ia kuat.
"Bokap selalu bilang berani berbuat berani bertanggung jawab," ungkap Ariel dikutip dari TribunnewsBogor.com, Sabtu (22/5/2020).
"Jadi kayak misalnya begitu ada kejadian, ya Gue punya pegangan," ucap Ariel.
Tak hanya itu, Ariel Noah juga percaya soal cobaan yang diberikan oleh Tuhan itu sudah sesuai porsi dan kemampuan hamba-Nya.
Karenanya, Ariel pun yakin soal porsi cobaan yang diterimanya.
"Setiap orang punya porsi (cobaan) masing-masing. Sebesar apapun cobaannya, kalau dianggap lo enggak kuat ya enggak," pungkas Ariel Noah.
Ketegaran yang dimiliki Ariel itu rupanya tak lepas dari perjalanan hidupnya sejak kecil.
Source | : | Wiken.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |