Sementara itu, baru-baru ini Billy justru menggerkan publik usai mengungkapkan niatnya untuk menjual rumah peninggalan sang almarhum Olga.
Lewat vlog-nya berjudul 'Jual Rumah Alm Olga Syahputra Ke Teman-teman Terdekat' yang diunggah kanal YouTube Billy Syahputra pada Senin (25/5/2020), Billy memberi pengumuman tentang rencananya menjual rumah seluas 300 meter persegi yang dilengkapi kolam renang itu.
"Bang Billy berat untuk ngomong seperti ini, mungkin kalian semua bertanya-tanya kenapa sih rumah almarhum pengin dijual bang Billy?" kata Billy.
Ya, usut punya usut, hal tersebut dilakukan lantaran berat bagi Billy untuk membiayai perawatan rumah tersebut, belum lagi biaya listrik dan juga asisten rumah tangga dan sopir.
"Memang sangat berat gaes untuk keluarga Billy karena rumah ini besar banget, luasnya kurang lebih hampir 300 (m2)," ucap Billy.
Kendati demikian, Billy mengaku sudah menghubungi saudara-saudaranya meski dirinya belum meminta izin kepada orang tuanya.
Billy sendiri sebenarnya mengaku sedih jika harus kehilangan rumah itu, karena artinya dia akan kehilangan momen indah bersama Olga.
Namun apapun keputusan keluarga nantinya, Billy akan menyampaikannya pada almarhum Olga sekaligus meminta maaf dan izin.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |