Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Rumah Pegawai Negeri Pengadilan Tinggi (PT) di Tanjung Karang dikabarkan terbakar.
Rumah miliki Aznel Mahendra disebutkan terbakar usai dilempar bom molotov oleh dua orang asing.
Melansir dari Tribun Jakarta pada Kamis (28/5/2020), dua pelaku sempat dipergoki oleh petugas keamanan setempat.
Di Perumahan Kedaton Asri, Kecamatan Way Halim, Bandar Lampung, dua tersangka mengaku hendak bersilaturahmi.
Banjar selaku petugas keamanan mengaku sempat memergoki dua orang tersebut berada di rumah Aznel.
Banjar mengatakan kedua pelaku mengenakan helm dan masker dengan sepeda motor Beat warna merah.
"Saya tanya katanya mau ke Blok D (lokasi kejadian). Saya pikir mau bertamu (silaturahmi) Lebaran," tuturnya.
Namun tak lama kedua orang tersebut kembali keluar dari rumah Aznel.
Menurut Banjar dua orang tersebut diperkirakan berada di rumah Aznel selama lima menit.
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Kompas.com,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |