Mereka juga marah lantaran Luhan dinilai tidak sepantasnya memakai kalimat syahadat karena bukan seorang Muslim.
Di samping itu, penggemar juga kecewa lantaran Luhan mengenakan itu di Tiongkok, di mana terjadi genosida terhadap umat Muslim.
Sebagai akibatnya, banyak fans menuntut permintaan maaf dari Luhan dan penata gayanya.
Mereka berbondong-bondong mengirim pesan Luhan dan agensinya untuk mengambil tindakan atas masalah ini.
Sampai tulisan ini dibuat, Luhan atau manajemennya belum merilis pernyataan apa pun.
Baca Juga: Produser Musik Adele, Ryan Tedder Isyaratkan Ikut Garap Lagu Baru Blackpink!
Namun di antara banyaknya komentar negatif, ada beberapa netizen yang membela Luhan.
"Gue muslim dan gue ga masalah. Apa sih masalahnya sama baju yang di pake Luhan? Ada yg salahkah?" komentar penggemar berakun @baekkuniee.
"Luhan mana ngerti si arti tulisan itu apa. Dikira jadi artis wajib paham seluruh bahasa, simbol, adat, agama, dan budaya yang ada di dunia yak," imbuh netizen berakun @theirwive.
Baca Juga: Kamera Tersembunyi Ditemukan di Toilet Wanita Gedung KBS, Polisi Lakukan Investigasi!
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |