Berdasarkan keterangan Alamsyah, ia dikejar sekitar 100 meter dan kemudian dipukul pas pada bagian kepalanya.
"Saya lansung tersungkur dan tidak sadar, makanya ilarikan kesini (RSUD) sampai sekarang kepala saya masih sangat sakit," katanya.
Tempuh jalur hukum
Koordinator Lapangan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mamuju itu pun akan menempuh jalur hukum.
Bahkan, jika tidak ada perlindungan oleh hukum, dia mengancam akan berhenti dari Gugus Tugas Covid-19.
"Karena saya bekerja bukan atas nama pribadi tapi atas nama negara. Saya sekarang seperti mau muntah terus karena bagian kepada dipukul," katanya.
Update kasus
Melansir dari Kompas.com, hingga Rabu (03/06/2020) tercatat ada penambahan 684 kasus baru.
Dengan begini, jumlah total kasus Covid-19 di Indonesia telah mencapai 28.233 kasus.
Sementara itu jumlah pasien positif Covid-19 yang telah sembuh juga bertambah sebanyak 471 orang sehingga totalnya menjadi 8.406 pasien yang telah sembuh.
(*)
Sempat Dinyatakan Sembuh, Anak Sebut Kanker yang Diderita Nurul Qomar Sudah Menyebar ke Organ Vital
Source | : | Kompas.com,tribunnews |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Nurul Nareswari |