Walau tak memulai dari 0, Muzdalifah rupanya bisa menangani bisnis jual beli besi tuanya dengan manajemen yang baik pula.
Jadi dari warisan suaminya disertai dengan usahanya itulah Muzdalifah bisa jadi seperti sekarang ini.
Wanita berusia 42 tahun itu punya bisnis jual beli besi rongsok yang sangat sukses dan terbukti mampu digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan anak-anaknya.
Bahkan, karena kekayaannya, keselamatan jiwa salah satu anak Muzdalifah sempat terancam lantaran diculik orang tak dikenal dengan tebusan uang Rp 4 miliar.
Dilansir dari Nova.ID, persitiwa itu terjadi pada tahun 2013, ketika Muzdalifah masih menjadi istri Nassar.
Petugas Resmob berhasil menemukan anak Muzdalifah, Siti Nurjanah di sebuah rumah di kawasan Narogong, Cileungsi, Bogor, Sabtu (26/1/2013) dini hari.
"Tanggal 22 Januari pukul 00.30 penculik menghubungi keluarga korban dan mengatakan bahwa anaknya ada di bawah kekuasaan,"
"Kemudian pelaku memperdengarkan suara anaknya. Saat itu Nana minta tolong, minta pulang," jelas Irjen Putut Bayuseno, Kapolda Metro Jaya dalam jumpa pers yang dihadiri tabloidnova.com.
Saat itu pelaku minta uang tebusan sebesar Rp 4 miliar dan meminta Nasar menunggu perintah selanjunya.
Nasar dan Muzdhalifah juga sempat mendapat ancaman.
"Pelaku bilang 'tunggu permainan selanjutnya, yang kamu hadapi siapa, saya akan bikin miris," kata Putut mengulang ucapan penculik.
Dari telepon itu kemudian polisi berhasil melacak keberadaan Nana.
Baca Juga: Istana Emas Muzdalifah Ditawar Baim Wong Rp 40 Miliar, Istri Fadel Islami: Kapan Nih Transaksinya?
Dikutip dari Tribunnews, anak Nassar dan Muzdalifah, Siti Nurjanah, atau akrab disapa Nana, bercerita mengenai pengalamannya selama disekap kawanan penculik delapan hari di Cileungsi Bogor.
Nana mengatakan, saat pertama kali sampai di rumah si penculik, ia sempat ditanya mengenai pabrik besi milik Muzdalifah di kawasan Pulo Gadung.
"Ditanya pabriknya Umi gimana, habis itu lupa, udah lama soalnya" kata Nana saat ditanya lebih lanjut mengenai pertanyaan si penculik pada Minggu (27/1/2013).
Artikel ini pernah tayang di GridHot.ID dengan judul "Kerap Disebut Janda Kaya Raya, Ternyata Ini Sumber Utama Kekayaan Muzdalifah"
(*)
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | GridHot.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Asri Sulistyowati |