Sudah lama bekerja untuk keluarga Ashanty dan Anang Hermansyah membuat Suteng punya ikatan batin tersendiri dengan keluarga tersebut.
Apalagi Ashanty sekeluarga selalu memperlakukan semua orang yang bekerja dengannya sebagai keluarga dan terlihat sangat dekat dan kompak.
Baca Juga: Konflik dengan Krisdayanti, Aurel Hermansyah Bersyukur Menjadi Wanita Kuat: Terima Kasih Tuhan!
Tak jarang mereka ikut diajak ke luar negeri untuk berjalan-jalan.
Makanya ketika ada masalah seperti ini, pastinya Suteng juga pasang badan menjaga Aurel dan Azriel.
Seperti beberapa waktu lalu Suteng mengunggah kebersamaan Aurel dan Azriel bersama adik-adiknya.
"@aurelie.hermansyah @azriel_hermansyah @queenarsy @arsya.hermansyah ngumpul gini aja sdh PD happy bngt bahagia itu cukup2 sederhana aja,"
"Tadi semua pada habis berenang lalu mandi, makan dan sekarang pada nonton bareng-bareng cukup bahagia bukan namanya juga keluarga Asix ya semua Asix aja @thehermansyaha6," tulis Suteng.
Source | : | gridfame.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Asri Sulistyowati |