Melansir dari Tribun Style, ayah Puput Nastiti Devi, Teguh Sriyono ikut angkat bicara mengenai pernikahan anaknya.
Menurut Teguh, setelah menikah dengan BTP, anak perempuannya itu jarang pulang ke rumah orangtuanya.
Bahkan, di momen lebaran kemarin, Puput tidak muncul untuk bersilaturahmi dengan keluarga besar.
Meski demikian, pria berpangkat Ajun Inspektur Satu ini menyebut kalau hubungannya dengan sang anak baik-baik saja.
Bahkan, di kala Puput sering tertangkap kamera sedang berada di luar negeri, istri BTP ini masih menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan keluarga.
"Kami kan belum pernah ketemu Puput selama ini. Kalau komunikasi ya namanya anak ke orang tua ya tetaplah, pasti ada," tuturnya.
"Kalau Lebaran memang enggak ke sini."
"Memang beberapa waktu belakangan kan sedang ke luar negeri, seperti banyak diberitakan di media-media itu," kata Teguh seraya tertawa.
Ditanya lebih jauh, Teguh enggan menceritakan kehidupan Puput saat ini.
Ia hanya menegaskan kalau hubungan sang putri dan keluarga masih baik-baik saja.
"Saya juga masih bekerja di Polda Metro Jaya, masih bertugas. Istri lagi di luar, lagi ada pengajian. Semuanya baik-baik," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Sosok.id dengan judul, Ibu Mertua Sempat Ragu dengan Puput Nastiti Devi, Ayahanda : Belum Pernah Ketemu
(*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |