Malah dirinya mengatakan jika memang masih ada ikatan pernikahan berarti bisa berbuat apa saja layaknya seperti suami istri.
"Ya nggak papa kalo gua statusnya masih istri dia. Yaudah dia juga masih suami gua dong jadi boleh ngapa-ngapain," ucap Nikita Mirzani sambil tertawa.
Memang saat ini hubungannya Nikita dengan Dipo Latief sedang bersitegang. Namun tidak dipungkiri bahwa sebelumnya Nikita mencintai Dipo Latief.
"Ya kalo sekarang engga, tapi kalo dulu dibilang cinta, iya," sambungnya.
Bagi Nikita biar bagaimana pun pernah ada rasa cinta hingga diberikan buah hati yang ganteng. Nikita tetap bersyukur dengan keadaannya sekarang ini.
"Biar gimana pun Ahmad Dipo kan udah memberikan Niki bayi laki-laki yang ganteng, pinter gitu," pungkasnya.
(*)
Lanjut Studi S3 di Swiss, Nadia Vega Tak Takut Cowok Minder Buat Dekati Dirinya, Ini Alasannya
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |