Menurutnya, kedua anak kandung Anang Hermansyah itu sangat bahagia di keluarga sekarang.
Bahkan, Anang dan Ashanty sudah berhasil membangun sebuah rumah tangga.
"Mereka pas lagi ngomong wajahnya tersenyum. Ya mereka bahagia banget. Jadi artinya pipi dan bunda berhasil banget ngebangun sebuah rumah tangga yang mungkin mereka dari nol membangun puing-puing itu menjadi rumah tangga yang utuh," ujar Poppy Amalya.
Lebih lanjut, Poppy Amalya lagi-lagi mengatakan bahwa Anang dan Ashanty telah mampu membangun rumah tangga yang sudah hancur kembali utuh kembali.
Tak hanya itu, Ashanty juga membawa pengaruh yang besar kepada tumbuh kembang Aurel sehingga putri sulungnya itu ingin membangun rumah tangga seperti sang ibunda.
"Itu udah berhasil banget, karena apa? wajah disini ekspresi tersenyum yang menggambarkan bahwa sukses membangun rumah tangga yang sudah hancur-hancuran," sambungnya.
"Karena dia berhasil sukses membangun rumah tangga yang baik. Efeknya si anak-anaknya yang tadinya si Loly itu sensitif jadi punya gambaran rumah tangga yang ideal." ungkap Poppy Amalya.
Poppy Amalya juga mengatakan bahwa Ashanty memperlakukan anak sambungnya seperti anak kandungnya sendiri.
Bahkan, psikolog itu mengatakan bahwa perlakuan Ashanty sebagai ibu tiri itu seperti halnya ibu kandung.
"Jadi sini gambarannya ibu tiri rasa ibu kandung. Walaupun ibu kandung nggak tergantikan ya, tapi statement saya ibu tiri rasa ibu kandung itu bener-bener di bangun oleh Bunda Ashanty. Dia memperlakukan anak-anaknya (anak sambung) totalitas seperti anak kandungnya sendiri," pungkasnya.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Instagram,Tribun Jatim |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |