Setelah dilakukan tracing, sementara ada lima orang yang telah kontak erat dengan pasien.
"Rencananya, besok kami akan melakukan tracing lagi," ujarnya.
Muchlis juga menginformasikan ada satu pasien perempuan yang telah terinfeksi dari hasil tracking tersebut.
Namun, setelah dilakukan swab test, perempuan berusia 54 tahun itu menunjukkan hasil yang negatif.
Meskipun demikian, yang bersangkutan tetap diminta untuk melakukan isolasi mandiri di rumah.
Sementara itu, kondisi situasi Covid-19 di Kota Blitar hingga senin (22/6/2020) menyebutkan jumlah kumulatif orang dengan resiko (ODR) mencapai 2.545 orang.
Sementara Orang Tanpa Gejala (OTG) disebutkan ada sebanyak 120 orang, dimana 118 orang tercatat masih dalam pantauan.
Sementara itu melansir dari Tribun Jatim, kini jumlah kumulatif pasien positif covid-19 ada 6 orang.
Dengan rincian empat orang dinyatakan sembuh dan 2 orang masih dalam perawatan.
(*)
5 Arti Mimpi Memelihara Kucing Oren di Rumah, Ternyata Jadi Pertanda Bakal Ada Kesempatan Baru yang Datang? Simak Penjelasannya
Source | : | Jatim.tribunnews.com,Suryamalang.tribunnews.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nurul Nareswari |