Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @starbucksindonesia pada (02/07/2020).
Baca Juga: Inul Daratista Sebut Persaingan Gunakan Kekuatan Gaib Jadi Hal Biasa di Dunia Musik Dangdut
Dalam unggahan itu, Starbucks mengklarifikasi kejadian tersebut.
Perusahaan kopi itu mengaku tidak nyaman dan akan menindak tegas pegawainya.
"Starbucks Indonesia merasa sangat tidak nyaman setelah mengetahui adanya insiden di dalam area gerai kami yang harus disikapi secara serius," tulis @starbucksindonesia dalam pernyataannya.
Tak hanya itu, mereka mengaku akan memastikan hal tersebut tak akan terulang kembali.
"Kami telah menindaklanjuti dan memastikan hal ini tidak akan terulang kembali," lanjutnya.
Pihak Starbucks juga mengatakan bahwa perilaku itu di luar norma yang selama ini dijunjung.
Oleh karena itu, mereka tak segan-segan memecat pegawai yang melakukan tindakan tak bemoral tersebut.
"Perilaku tersebut tidak dapat ditoleransi dan kami memastikan bahwa individu yang bersangkutan sudah tidak bekerja lagi bersama Starbucks Indonesia," pungkas mereka.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nurul Nareswari |