Azriel pun dibuat geram dengan sindiran sang ayah tiri hingga akhirnya memposting borok keluarga ibunya di Instagram.
Kini di tengah kabar pernikahan Aurel dan Atta, paranormal Mbak You menyebut hubungan antara ibu dan anak itu harus lebih dulu dituntaskan.
Hal ini seperti terlihat pada tayangan YouTube Mbak You, seperti dilansir Grid.ID pada Rabu (22/7/2020).
Bermula dari pertanyaan soal hubungan Aurel dan KD yang belum membaik jelang pernikahan Atta Halilintar.
"Bagaimana pun pemberontakan anak, sebagai ibu wajib merangkul anaknya. Ada sekat yang sangat tebal untuk keduanya saling merangkul pun sangat susah," ujar Mbak You menilai hubungan antara Aurel dan KD saat ini.
Tak ayal, paranormal kejawen itu memberi saran kepada sang Diva agar bisa memberi perhatian lebih pada anaknya.
"Ini PRnya buat KD. Karena saya lihat ini permasalahannya ada di KDnya. Karena anak-anak hanya protes keadaan.
Seberapa beratkah anak ini protes, tinggal bagaimana KD bisa nggak mencairkan suasana. Harus ada pihak ketiga yang bikin adem antara ibu dan anak biar adem," terang Mbak You.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi