Tak sendirian, ia pun tampak ditemani oleh penyanyi dangdut lainnya saat menghibur penonton di sebuah acara.
Setelah acara ini, Mulan tidak lagi manggung.
Memang, penampilannya yang sekarang berhijab Ia akui membuat job manggung turun.
"Aku bukan mengurangi menyanyi tapi memang tawarannya berkurang. Ya mungkin klien aku bingung gimana mau ngajak aku," terang Mulan Jameela, seperti dilansir dari Dream.co.id, Jumat (15/11/2018).
2. Endorse Instagram
Semenjak Ahmad Dhani ditahan, Mulan terlihat makin gencar menerima endorse.
Kebanyakan, Mulan menerima endorse baju Islami, hijab hingga produk kecantikan.
Seperti kita ketahui, endorsement kini jadi salah satu sumber penghasilan yang besar untuk para artis lantaran jumlah followers yang banyak membuat mereka mampu melariskan berbagai produk online.
Source | : | Kompas.com,sajiansedap.grid.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |