Meski telah berpisah lama, tampaknya Rossa dan Yoyo masih sama-sama canggung saat dipertemukan kembali.
Seperti beberapa waktu lalu, saat keduanya disandingkan dalam acara Padi Reborn, seperti yang diunggah kanal YouTube Netmediatama, pada (20/7/2020) lalu.
Saat keduanya dipertemukan, rasa canggung tampak jelas terlihat di raut wajah Yoyo dan Rossa.
"Kita akan kedatangan sahabat lama dan mempunyai histori dari salah satu di antara kalian," ujar Sahila Hisyam sebagai asisten manajer Padi.
"Nggak enak perasaanku, dah mulai nggak enak," sahut Yoyo Padi.
Saat bertemu sang mantan istri, senyum malu-malu terlihat jelas di raut wajah Yoyo.
Bahkan, Rossa dan Yoyo pun seolah dipasangkan laiknya pengantin yang tengah berada di pelaminan penyalami para tamunya.
Di tengah wawancara Padi dengan Rossa, Yoyo sesekali melontarkan candaan termasuk soal transferan.
Baca Juga: Jajal Ngomong Bahasa Korea Tapi Malah Panggil Nama Mantan Suaminya Terus, Rossa: Maaf Mas Yoyo!
Bermula dari jawaban Rossa soal dampak pendemi terhadap kerjanya sebagai penyanyi.
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba