Sementara itu, berbagai sumber mengklaim bahwa ketegangan dalam pernikahan Kim Kardashian dan Kanye West mendahului komentar kontroversialnya dan tweet, dan bahwa saat ini, mereka perlu memberi jarak untuk saling berpikir.
"Kim berpikir bahwa mereka harus berpisah," kata sumber itu tentang kepulangannya ke Los Angeles.
“Dia [Kim Kardashian] tahu bahwa tidak sehat baginya untuk berada di dekatnya [Kanye West] sekarang, dan sejujurnya itu tidak sehat untuk anak-anak," imbuh sumber tersebut.
Namun, menurut sumber itu, Kim Kardashian menginginkan yang terbaik untuk dirinya dan Kanye West.
"Kim menginginkan yang terbaik untuk Kanye dan dia akan selalu menginginkan yang terbaik untuknya," tutur seorang sumber.
Sebagai pengingat, Kim Kardashian baru-baru ini juga berbicara tentang gangguan bipolar Kanye West.
Kim Kardashian meminta penggemar untuk memahami dan berempati pada sang suami.
(*)
5 Rekomendasi Drakor Tentang Kawin Kontrak Paling Seru, Dibintangi Yoo Yeon Seok hingga Song Hye Kyo
Source | : | Cosmopolitan |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |