Setelah bercerai tampaknya hubungan Maia Estianty dan Ahmad Dhani terlihat baik-baik saja.
Hal ini dilakukan Maia dan Dhani demi kepentingan ketiga anaknya.
Kini, Maia Estianty sudah hidup bahagia dengan pengusaha kaya raya, Irwan Mussry.
Seperti yang diketahui, Maia Estianty dan Irwan Mussry resmi menikah di Tokyo, Jepang, pada 29 Oktober 2018 lalu.
Maia Estianty merasa Irwan Mussry adalah sosok suami yang baik, tidak ribet dan tak rewel.
Bahkan, Maia Estianty menemukan kenyamanan di perkawinanya dengan Irwan Mussry.
Baru-baru ini, Maia Estianty bercerita secara gamblang kepada Dewi Perssik jika dirinya jarang minta pernak-pernik jam mewah kepada sang suami, Irwan Mussry.
Hal itu diungkapkan Maia Estianty melalui Kanal Youtube Dewi Perssik, Rabu (29/7/2020).
Dewi Perssik menanyakan kepada Maia Estianty apakah istri seorang pengusaha jam Internasional juga diberi jam tangan.
Lantas Maia Estianty menjawab bahwa dirinya juga diberi jam tangan mewah oleh sang suami.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |