Rupanya, di dalam acar terdapat kandungan natrium yang tak boleh dikonsumsi oleh penderita TBC kelenjar dalam jumlah yang banyak.
Akibat kandungan natrium tersebut akan menurunkan imun di dalam tubuh mereka.
2. Karbohidrat olahan
Olahan karbohidrat seperti tepung dan gula nyatanya menyediakan kalori tanpa nutrisi.
Kebanyakan pasien TBC kelenjar diwajibkan untuk tidak mengkonsumsi makanan ini agar tidak kembali timbul gejala-gejala TBC kelenjar.
Sumber-sumber olahan karbohidrat yang sering dikonsumsi ini berupa roti putih, pasta, nasi instan, dan sereal.
Untuk itu, pasien TBC kelenjar harus mengganti sumber karbohidrat menjadi makanan kaya serat seperti gandum dan sayuran hijau.
3. Makanan berminyak
Makanan berminyak nyatanya memang bisa menimbulkan beberapa penyakit lainnya.
Diketahui, makanan berminyak seperti ayam goreng ataupun gorengan nyatanya berkontribusi menyumbang lemak jenuh pada tubuh.
Lemak inilah yang berisiko meingkatkan diabetes dan penyakit jantung.
Selain itu makanan ini juga bisa menimbulkan kembali gejala TBC kelenjar seperti diare, kram perut, dan kelelahan.
Jika sudah diare, dapat menyebabkan dehidrasi berat dan komplikasi yang terkait dengan gejala TBC kelenjar.
Maka dari itu, cobalah untuk makanan yang diolah dengan cara direbus atau dikukus.
Dengan begitu hidup kamu akan terselamatkan dari infeksi paru-paru.
Baca Juga: 5 Tahun Belum Dikaruniai Momongan, Fitri Tropica Ambil Sisi Positif
4. Pemanis buatan
Makanan dengan pemanis buatan adalah salah satu diantara makanan yang bisa menyebabkan TBC kelenjar semakin parah.
Seperti diketahui, pemanis buatan memiliki kandungan senyawa aspartame.
Senyawa ini merupakan senyawa kimia yang akan terpecah menjadi racun berbahaya di dalam tubuh.
(*)
Sering Lakukan Sesi Curhat dengan Betrand Peto, Sarwendah: Harus Cerita Biar Bunda Tahu
Source | : | Kompas.com,Gridhealth |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |