Gorengan menjadi salah satu makanan yang mengandung banyak lemak dan bisa meningkatkan kolesterol jahat.
Kalau kita terlalu banyak mengkonsumsi makanan mengandung kolesterol, maka bisa menurunkan sistem kekebalan tubuh.
Megutip laman Kompas.com, jika dikonsumsi dengan bijak, kopi dan teh dapat melindungi kesehatan.
Hal ini karena tingkat antioksidannya yang tinggi terkait dengan antiradang.
Namun, jika dikonsumsi terlalu banyak, kafein dalam kopi dan teh dapat mengganggu tidur.
Pada gilirannya, hal itu dapat meningkatkan risiko peradangan serta menurunkan daya tahan tubuh.
Saat kamu menikmati kopi dan teh, pastikan setidaknya enam jam sebelum tidur untuk mencegah gangguan tidur.
7. Daging merah
Melansir Eat This, makanan tinggi asam seperti daging merah dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Saat mengonsumsi terlalu banyak makanan asam, beban pH pada tubuh kamu secara keseluruhan akan menjadi asam.
Ketika kandungan asam itu tetap tinggi, mineral seperti magnesium, kalsium, kalium, dan bikarbonat menjadi rendah, sehingga berdampak buruk bagi kesehatan.
Daging merah juga kaya akan asam lemak omega-6 dan oleh karena itu menimbulkan peradangan ganda.
8. Keripik kentang
Keripik kentang juga merupakan mimpi buruk bagi sistem daya tahan tubuh.
Tidak hanya digoreng dengan minyak berlemak, keripik kentang juga tinggi garam, yang menurut penelitian dari University of Bonn, dapat menyebabkan penurunan kekebalan.
(*)
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | Kompas.com,Grid Kids |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nesiana |