Kombes Pol Yudha Setyadi menyampaikan bahwa pelaku sempat melarikan diri ke Lampung dan menyeberang ke Ibukota Jakarta.
"Sehingga kembali melakukan pengejaran ke wilayah Jakarta Utara. Tidak berkutik, pelaku akhirnya berhasil diringkus, di kawasan Pademangan, Jakarta Utara," katanya.
Dari pelariannya itu, Bambang diketahui tak membawa pergi sang jabang bayi.
Namun ia menitipkan bayi tersebut pada temannya di Kota Jambi.
Setelah diusut lebih lanjut, bayi tersebut akhirnya kembali pada keluarganya dan harus dirawat di rumah sakit akibat mengalami penurunan kesehatan.
Melansir informasi dari Tribunnews.com, informasi penculikan anak juga terjadi di Tapanuli Utara beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Bongkar Hubungan Gelap sang Istri, Pria Ini Tembak Mati dan Bakar Tubuh Pria Selingkuhannya
Sejumlah informasi yang membanjiri laman media akhirnya membuat polisi segera turun tangan dan melakukan pengusutan.
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Source | : | Tribunnews.com,KOMPAS.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |