“Melalui laman khusus Pasar Kreatif Bandung 2020 ini, Blibli ingin mendukung UMKM dengan berkolaborasi bersama dengan Pemerintah Kota untuk dapat terus menggerakkan perekonomian lokal sejalan dengan menyukseskan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia. Kami juga ingin mendorong transformasi digital pada industri UMKM dan membantu para pelaku UMKM dapat terus mengembangkan usahanya,” ujar Vice President Galeri Indonesia Blibli, Andreas A. Pramaditya.
Menurut Andreas, sebagai platform e-commerce yang mengedepankan teknologi digital, Blibli dapat mengoptimalkan keseluruhan ekosistem yang dimiliki oleh Blibli untuk memfasilitasi pelaku UMKM untuk berjualan di tengah pandemi COVID-19.
Selain itu, Blibli memberikan fasilitas foto produk, dukungan logistik, ragam pilihan pembayaran dan pelayanan Customer Care yang dapat dimanfaatkan oleh para mitra seller khususnya pelaku UMKM.
“Pasar Kreatif Bandung 2020 adalah pagelaran Pasar Kreatif yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian yang berjalan di sembilan pusat pembelajaran guna meningkatkan pemulihan perekonomian di Kota Kembang, namun juga sejalan penerapan adaptasi kebiasaan baru yang diperketat.
Pasar Kreatif Bandung 2020 juga menjadi model pameran yang menerapkan protokol kesehatan. Acara yang menggandeng Dekranasda Kota Bandung dan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Jawa Barat ini juga sekaligus rangkaian perayaan HUT ke-210 Kota Bandung.” ujar Ketua Dekranasda Kota Bandung Hj. Siti Muntamah Oded, S.Ap.
Para pelanggan Blibli yang mengunjungi laman khusus Pasar Kreatif Bandung 2020 selain menikmati pilihan produk lokal yang lengkap dapat juga memanfaatkan berbagai fasilitas pembayaran dari Blibli.
Termasuk Cicilan 0% dan opsi bertransaksi dengan memilih 10 metode pembayaran dari 38 partner keuangan, termasuk pembayaran dompet digital seperti DANA, OVO, Gopay, LinkAja, QRIS, dan Sakuku.
Baca Juga: Bantah Tuduhan Lakukan Penganiayaan, Begini Kronologis Versi Putra Chintami Atmanegara
Penulis | : | Grid |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |