"Saya dan adik saya melompat dari motor. Motor kami masuk kolong truk dan hancur," ungkap Wulan.
Menyaksikan motornya hancur terlindas truk, Wulan langsung menyelamatkan barang berharga yang ada di dalam motornya.
"Ini buku-buku punya adik saya karena dia sedang menyusun skripsi. Buku-buku ini sangat penting untuk referensi skripsi," jelas Wulan.
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas di Jalan Basuki Rahmat dari arah Simpang Polda menuju Simpang Angkatan 66 dikabarkan tersendat.
Petugas dari Satlantas Polrestabes Palembang pun selain berusaha memindahkan truk ke tempat yang lebih lapang, juga sibuk mengatur arus lalu lintas.
Lebih lanjut, Kasat Lantas Polrestabes Palembang, Kompol Yakin Rusdi melalui Kanit Laka Lantas, Iptu Sucipto, saat ini tengah melakukan identifikasi.
"Anggota kami sedang mengidentifikasi penyebab kecelakaan dengan memeriksa saksi-saksi dan korban kecelakaan," jelasnya.
Sementara itu melansir dari Kompas.com, kecelakaan beruntun beberapa waktu yang lalu juga terjadi di Tol Cipali kilometer 84+800, Subang, Jawa Barat.
Kejadian yang berlangsung pada Jumat (11/9/2020) sekitar 12.35, dikabarkan telah menelan satu korban jiwa.
"Satu orang meninggal yakni Eman Sulaeman (35), warga Dusun Pahing, RT 004, RW 002, Desa Mungkaldatar, Kecamatan Ciniru, Kabupaten Kuningan," ujar Kasat Lantas Polres Subang AKP Endang Sujana kepada Kompas.com melalui telepon.
Dari informasi, tiga kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah Bus PO Sahabat dengan nomor polisi E 7581 KC, Toyota Avanza E 1397 MP, dan truk tronton E 9397 AE.
(*)
Dijodoh-jodohin dengan Sarwendah, Boy William Akhirnya Angkat Bicara Soal Hubungan Keduanya: Kita Mah...
Source | : | Kompas.com,Tribun Sumsel |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |