Menurutnya dari kertas itulah ia dan Anang Hermansyah dipersatukan menjadi satu keluarga yang utuh sampai saat ini.
Di sela-sela melakukan home tour itulah Ashanty memperlihatkan barang yang ia gunakan dengan suami untuk meredam perselisihan di rumah tangganya.
“Bayangin ini undangan perkawinan kita ini masih kita simpan dulu,
Ya Allah undangannya dulu norak banget warna hijau gini zaman dulu,” kata Ashanty dikutip Kompas.com dari kanal YouTube The Hermansyah A6, Kamis (16/7/2020).
Barang-barang yang merupakan pernak-pernik pernikahannya itu masih ia simpan dengan rapi.
Tak hanya kertas undangan saja yang menjadi senjata Ashanty untuk menaklukkan ego suaminya saat sedang marah.
Melainkan maskawin yang diberikan Anang untuk dirinya yang berupa uang receh pun juga menjadi salah satu senjata ampuh untuk meredam emosi sang suami di kala marah.
“Ini kenangan banget, maskawinnya tapi kasihan banget ya uang receh, tapi yang penting bahagia dong,” tuturnya.
Meskipun tak sebagus waktu pertama kali barang-barang tersebut diberikan padanya, Ashanty tetap menyimpan benda kenangan pernikahannya itu sebagai pengingat.
Ashanty menyebut bahwa maskawin dan undangan pernikahan itu dibuat saat suaminya dan dirinya berada di titik terendah mengenai keuangan mereka.
“Ini undangan kawinan sampai buluk-buluk kita simpan, mengingatkan kita kalau lagi berantem aku ajak dia ke sini, tuh lihat tuh,” ujar Ashanty.
“Mau capek-capek berantem lu sama gue, capek-capek kawinnya susah-susah,” sambungnya.
Artikel ini telah tayang di Wiken dengan judul, Bak Kertas Sakti, Benda Ini Dijadikan Trik oleh Ashanty agar Berantem dengan Anang Hermansyah Tak Berlarut-larut, Benda Apa Itu?
(*)
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | Wiken |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |