Lebih lanjut, Kasat Reskrim Polres Tulungagung, AKP Ardyan Yudo Setyantono mengakui penjelasan dari saksi dari kasus tersebut.
Meskipun Suyanto dikabarkan sempat pamer kesaktian, pihak kepolisian tidak menemukan benda tertentu yang mungkin menjadi jimat korban.
"Itu hanya cerita yang kami dengar dari warga yang kami periksa," ucap Yudo.
Melansir dari Kompas.com, aksi masa yang menimpa curanmor juga terjadi di Lampung Timur batu-baru ini.
YS (20) tewas diamuk massa setelah kepergok melakukan aksi pencurian di Jalan Pulau Singkep, Sukarame, Bandar Lampung.
Peristiwa yang terjadi pada Jumat (11/9/2020) sekitar pukul 9.00 WIB, sebenarnya dilakukan oleh dua pelaku.
Namun, YS ditinggalkan rekannya saat aksi pencurian kepergok warga sekitar.
"Satu pelaku tertinggal saat pelaku yang membawa senjata api kabur menggunakan sepeda motor," kata seorang warga, Azhari (37) di lokasi kejadian.
Polisi yang mengetahui informasi tersebut langsung datang ke lokasi kejadian namun korban tak dapat diselamatkan saat dievakuasi ke RS Bhayangkara.
(*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |