Seraya tertawa, Desy tak bisa menampik bahwa berat badannya pun menanjak semenjak kembali syuting.
"Eh tapi syuting malah jadi naik loh, satu kilo loh naik. Masya Allah," aku Desy.
Pelantun 'Tenda Biru' itu menyebut berat badannya naik berkat terlalu bahagia bisa makan bersama di lokasi syuting.
"Mungkin karena kita happy makan bareng-bareng gitu," lanjut aktris asal Sukabumi, Jawa Barat, ini.
Selain bertambah berat badan, imbas selalu makan bersama itu, Desy pun jadi tahu bahwa ternyata Indro Warkop menyukasi segala jenis makanan.
"Yang jelas, saya menjadi tahu makanan kesukaan Mas Indro ini banyak banget ternyata."
"Apa-apa suka alias apa aja jadi (dimakan) ya," canda Desy.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |