"Seniman atau pekerja seni (kata seniman itu yang paling kerap adalah untuk menyebut orang-orang yang menciptakan karya seni, seperti lukisan, patung, seni peran, seni tari, sastra, film dan musik, dll)," tulis Maia Estianty.
Ia mengatakan bahwa dalam pekerjaannya itu dirinya tak akan mendapatkan pesangon.
Bahkan, istri Irwan Mussry itu juga tampak menyinggung soal gaji sebagai artis.
"Semuanya itu nggak pernah dapet pesangon, gaji juga bukan gaji bulanan, bayar asuransi juga bayar sendiri (nggak ditanggung perusahaan), pajak terus bayar juga," sambungnya.
"Kalau sakit, ya nggak dapet apa-apa. Kadang ada seniman yang masa tuanya sakit pun kudu disumbang rame-rame," terang Maia Estianty.
Tak hanya itu, Maia juga menjelaskan bahwa dalam pekerjaannya itu dirinya hanya bisa memberikan sebuah karya kepada masyarakat.
"Tapi kebanyakan hanya bisa menjadi pekerja seni aja.
Memberikan karya yang terbaik untuk bangsa. Belum lagi ada karya yang di download gratis...ppffff," ungkap Maia Estianty.
Maia Estianty juga mengajak para netizen untuk selalu bersyukur.
"Mari kita selalu bersyukur dalam pandemi ini. Bukan hanya kamu yang susah, kita semua ini sedang dalam kondisi drop.
Mari kita lakukan segala sesuatu semua karena Allah, bukan karena manusia...Alhamdulillah," pungkasnya.
(*)
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |