Dalam acara tersebut, RM menyatakan, "Gala 2020 Korea Society sangat berarti karena tahun ini menandai peringatan 70 tahun Perang Korea. Kami akan selalu mengingat sejarah penderitaan yang dialami oleh kedua negara dan pengorbanan banyak pria dan wanita."
Beberapa netizen China mengangkat masalah dengan penggunaan frasa 'kedua negara' yang digunakan oleh RM yang menyatakan Korea Selatan dan Amerika Serikat.
Netizen China menganggap bahwa BTS telah mengabaikan pengorbanan mulia tentara China selama Perang Korea.
Terungkap bahwa seorang netizen China memotong dan menerjemahkan video pidato RM agar sesuai dengan narasi mereka sendiri.
Video ini menyebar di media sosial di China, dan pidatonya menjadi kontroversial di Weibo, media sosial terbesar di China.
Banyak netizen Tiongkok yang menunjukkan patriotisme mereka dan menentang boikot produk Samsung.
Para netizen China mengklaim, "Kami tidak pernah bisa mentolerir hal-hal yang berkaitan dengan martabat nasional."
Banyak dari netizen China yang membagikan dan memposting screenshot dari ponsel Samsung Galaxy S20 edisi BTS dan menyatakan, "Singkirkan ponsel Samsung ini segera."
Baca Juga: Petanda Buruk Jika Vagina Berbau Seperti Tembaga hingga Bau Seperti Cairan Pemutih?
Kontroversi ini memuncak ketika Global Times melaporkan tanggapan para netizen tentang berita tersebut.
Akhirnya, Samsung memutuskan untuk berhenti menjual produk BTS edisi terbatas itu di pusat perbelanjaan online China.
Namun, Global Times melaporkan bahwa produk tersebut dikeluarkan dari pasar karena tidak ada persediaan.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |