Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Beberapa bulan lalu, Vidi Aldiano melakukan operasi akibat kanker ginjal yang menggerogoti tubuhnya.
Tiga minggu dilewati usai menjalani operasi kanker ginjal, ia mengungkapkan jika kondisinya semakin pulih dan membaik.
"Jujur baru ketiga kalinya gua keluar rumah semenjak sebulan yang lalu. Jadi bisa dibilang recovery-nya alhamdulillah cepat," ujar Vidi seperti diwartakan Grid Star (10/1/2020).
"Ini udahan bisa berdiri, udahan bisa jalan-jalan. Walaupun masih ada sakit di bagian pas operasi," jelasnya.
Kanker ginjal merupakan penyakit yang ditandai tumbuhnya sel tidak normal di ginjal.
Dilansir Grid.ID dari laman Kompas.com, ginjal adalah sepasang organ tubuh berukuran sekepal tangan dan terletak di belakang perut.
Fungsi ginjal manusia yang utama adalah menyaring limbah, elektrolit, dan kelebihan cairan dari darah.
Kotoran tersebut lantas dikeluarkan dari tubuh melalui urine.
Penyebab kanker ginjal yang utama hingga kini belum diketahui secara pasti.
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Source | : | Kompas.com,star.grid.id |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nurul Nareswari |