Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Berbagai respon negatif datang setelah Demi Lovato merilis single anti-Trump-nya.
Ya, penyanyi yang baru saja berpisah dari Max Ehrich itu memang dikenal tidak berpihak pada presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Dan pada pemilu kali ini, Demi Lovato sekali lagi menegaskan ketidaksukaannya.
Demi Lovato memang dikenal vokal dengan urusan politik.
Kali ini, Demi Lovato bahkan merilis single bertajuk 'Commander in Chief' yang dia bawakan pada Rabu (14/10/2020) di Billboard Music Awards.
Demi Lovato bahkan ikut memproduseri dan menulisnya.
Melihat serangan yang diterima Demi Lovato, musisi dan kakak lelaki Billie Eilish, Finneas O'Connell, memuji Demi atas tindakannya.
Dilansir dari Yahoo Entertainment, Finneas O'Connell mengatakan Demi Lovato berani merilis lagu barunya.
Ia memuji sikap Demi Lovato karena berbicara terus terang tentang keyakinan politiknya ketika dia memiliki begitu banyak penggemar.
Well, lirik yang ditulis Demi Lovato memang tidak pernah menyebut nama Presiden Donald Trump.
Tetapi jelas, semua itu tentang Donald Trump tentang dia.
Source | : | Yahoo Entertainment |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |