Kini kabar terbaru, Sule baru saja membuat surat pengantar nikah di KUA Tambun Selatan pada Senin (19/10/2020).
Kabar tersebut juga dibenarkan oleh kepala KUA Tambun Selatan, Dody.
Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Senin (19/10/2020).
Menurutnya, perwakilan Sule baru kemarin sore membuat surat pengantar nikah.
"Surat rekomendasinya sudah, surat pengantar dari kita," jelas Dody.
"Baru dibikinin tadi sore," ucapnya, Senin (19/10/2020).
Komedian berusia 43 tahun ini disebut akan menggelar pernikahan di Jatisampurna, Bekasi.
Kebetulan daerah itu merupakan kediaman Nathalie Holscher.
"Ditujukannya ke Jatisampurna sih," bebernya.
Hanya saja, Dody tak paham betul terkait tanggal pernikahan Sule.
Ia mengatakan dalam surat pengantar nikah itu juga tertera nama calon istri Sule.
6 Arti Mimpi Jambu Kristal Bukan Pertanda Buruk, Tenang Saja, Simak Penjelasannya
Penulis | : | None |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |