"Dikenal karena keluwesannya dalam berbagai genre yang berbeda, Anwar menceritakan kisahnya dengan ketegangan yang canggih dan visual yang apik," tulis Ting Ting Xiu.
Film yang dibintangi Abimana Aryasatya, Tara Basro dan Lukman Sardi itu bukan kali pertama mendapatkan perhatian dari Golden Globe Awards.
Tahun lalu, akun media sosial @goldenglobes memberikan likes untuk unggahan di Twitter Toronto International Film Festival yang membahas film 'Gundala'.
Baca Juga: Warnai Tahun 2019 dengan Empat Karya Film, Joko Anwar: Kita Nyumbang 5.5 Juta Penonton
Kabar gembira lainnya yakni film 'Gundala' akan hadir di layar bioskop Jepang mulai tanggal 13 November 2020.
Sebelumnya di bulan September 2020, 'Gundala' telah diputar di Korea Selatan.
(*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |